Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Konsultasi GCG
Roadmap GCG

Roadmap GCG disusun untuk memberikan gambaran secara menyeluruh atas berbagai aspek tata kelola perusahaan yang perlu ditingkatkan. Adapun aspek itu meliputi Kerangka Tata Kelola Perusahaan, Perlindungan Pemegang Saham, Peranan Pemangku Kepentingan, Transparansi Informasi, serta Peran dan Tanggung Jawab Dewan Komisaris dan Direksi. Penyusunan Roadmap juga menggunakan referensi utama dan merujuk kepada standar yang berlaku di Indonesia baik pedoman dari KNKG terkait praktik tata kelola perusahaan yang baik maupun standar regulasi lainnya. DPS Consulting akan membantu perusahaan Anda dalam menyusun hingga mensosialisasikan Roadmap GCG yang tepat sesuai proses bisnis Anda dalam penerapan tata kelola perusahaan.

 

Penyusunan atau review GCG Soft structure

Tata kelola perusahaan yang baik dapat terlihat dari aspek soft structure GCG yang dapat diimplementasikan dan tidak menjadi governance trap bagi perusahaan Anda. DPS Consulting akan membantu Anda agar soft structure yang dibangun di perusahaan dapat diimplementasikan dengan baik. Kami dapat membantu Anda menyusun atau melakukan pemutakhiran GCG Code, GCG Policy, Board Manual, Code of Conduct, Charter dan SOP (Standard Operating Procedure) agar sesuai dan mengikuti perkembangan bisnis dan tantangan era saat ini.

 

Pendampingan Implementasi GCG

Agar penerapan GCG dapat terinternalisasi dengan baik sehingga dirasakan oleh seluruh insan perusahaan, tentunya implementasi GCG haruslah tepat. Melalui program pendampingan, DPS Consulting memberikan quality assurance terhadap implementasi yang akan dilakukan, baik berupa pendampingan self assessment GCG, pendampingan pembuatan pedoman atau pendampingan lainnya yang menjadi urgensi bagi perusahaan Anda. Dengan adanya pendampingan ini tentunya dapat memastikan best practices implementasi terhadap prinsip - prinsip GCG dalam setiap aspek bisnis dan operasional dapat sesuai dengan pemenuhan 5 prinsip dasar GCG yakni meliputi keterbukaan (transparency), akuntabilitas (accountability), responsibilitas (responsibility), independensi (independency) serta kewajaran dan kesetaraan (fairness).

 

Penyusunan Corporate Reporting

Adanya Annual Report Awards (ARA) telah memacu perusahaan dalam melakukan pelaporan dengan lebih baik. Laporan Tahunan (Annual report) tentunya bukan sekedar untuk pemenuhan partisipasi kejuaraan tersebut saja. Dengan keterbukaan informasi tersebut transparansi akan Laporan Tahunan memotret kegiatan rutin tahunan yang telah perusahaan Anda lakukan juga perkembangan signifikan yang telah dilakukan selama satu tahun berjalan. Laporan tahunan atau Laporan Perusahaan lainnya seperti Laporan Keberlanjutan (Sustainability Report) merupakan corporate imaging yang perusahaan dapat informasikan juga merupakan media komunikasi yang strategis sebagai alat pemasaran yang efektif bagi perusahaan. Pada laporan keberlanjutan perusahaan juga dapat menginformasikan penilaian atas kinerja perusahaan terhadap lingkungan dalam setiap pelaporan organisasi yang juga tak kalah penting untuk dilaporkan. DPS Consulting bersama tenaga ahli kami yang professional siap melayani Anda dan menjadikan laporan perusahaan Anda dapat menjadi media strategic dalam berkomunikasi dengan mitra bisnis Anda, tentunya sesuai dengan standar-standar pemenuhan terhadap regulasi dan standar lainnya yang berlaku.

 

Benchmark

Tujuan utama dari Benchmarking adalah untuk memahami dan mengevaluasi proses ataupun produk saat ini sehingga menemukan cara atau “Praktek Terbaik” untuk meningkatkan proses maupun kualitas produk. Benchmarking dapat dilakukan untuk proses produksi, produk, jasa maupun sistem dalam suatu organisasi baik dengan cara membandingkannya dengan Industri yang serupa maupun dengan Industri yang berbeda. DPS Consulting dalam hal ini dapat menjadi fasilitator Benchmarking dengan Perusahaan lain baik di dalam dan luar negeri.